Cara Top Up Saldo OVO Melalui Bank BCA

Bagi kawan-kawan pemilik rekening Bank BCA, dapat melakukan top up atau isi saldo OVO melalui ATM BCA, mobile banking BCA dan juga Internet Banking BCA.

Ketika mau pesan grabfood, saldo OVO lagi tipis. Tentunya kawan-kawan harus segera melakukan top up atau isi saldo OVO. Karena dengan melakukan pembayaran dengan menggunakan OVO, biasanya kawan-kawan akan mendapatkan promo yang menarik dari OVO. 

Selain dapat melakukan isi saldo OVO di Indomaret, melalui driver Grab, kawan-kawan juga dapat melakukan isi saldo OVO melalui Bank BCA, baik menggunakan ATM BCA, m-BCA maupun klik BCA. 

Cara Top Up Saldo OVO Melalui ATM BCA


Bagi pemilik rekening Bank BCA, salah satu cara top up saldo OVO yang umum dan mudah digunakan adalah menggunakan ATM BCA. Untuk dapat melakukan top up saldo OVO melalui ATM Bank BCA, kawan-kawan harus mendatangi ATM Bank BCA terdekat.

Berikut adalah cara top up atau isi saldo OVO melalui ATM Bank BCA:

  1. Datangi ATM BCA terdekat.
  2. Masukkan kartu ATM ke mesin ATM BCA.
  3. Input PIN ATM BCA.
  4. Pilih menu Transaksi Lainnya.
  5. Pilih menu Transfer.
  6. Pilih menu ke Rekening Virtual Account.
  7. Masukkan virtual Account Bank BCA untuk top up OVO yaitu: 39358 + nomor ponsel yang terdaftar di aplikasi OVO. Contohnya: 39358081215765123.
  8. Masukkan nominal top-up. Minimal top up saldo OVO melalui ATM BCA adalah Rp 20.000. 
  9. Ikuti instruksi untuk menyelesaikan transaksi.

Bagi kawan-kawan pengguna OVO Premier, top up OVO dapat mencapai batas saldo Rp 10.000.000. Sedangkan bagi kawan-kawan pengguna OVO Club (pengguna OVO yang belum melakukan verifikasi Identitas) saldo maksimumnya adalah Rp 2.000.000. 

Biaya admin untuk top up saldo OVO melalui ATM BCA adalah Rp 1.000 dipotong dari nominal top up OVO Cash.

Cara Top Up Saldo OVO Melalui Mobile Banking BCA


Bagi kawan-kawan nasabah BCA yang males untuk keluar rumah untuk top up saldo OVO melalui ATM BCA, kawan-kawan dapat melakukan top up OVO menggunakan mobile banking BCA (m-BCA). BCA mobile atau m-BCA adalah layanan produk perbankan BCA yang dapat diakses secara langsung oleh Nasabah BCA melalui telepon seluler/handphone.

Jika belum mempunyai m-BCA kawan-kawan dapat mengunduh, install dan registrasi aplikasi m-BCA (BCA mobile) di Play Store bagi pengguna Android dan AppStore bagi pengguna IOS.

Berikut adalah cara top up OVO menggunakan m-BCA:

  1. Buka aplikasi BCA mobile.
  2. Login akun BCA mobile.
  3. Pilih m-BCA dan isi kode akses m-BCA.
  4. Pilih menu m-Transfer.
  5. Pilih BCA Virtual Account.
  6. Masukkan virtual Account Bank BCA untuk top up OVO yaitu: 39358 + nomor ponsel yang terdaftar di aplikasi OVO. Contohnya: 39358081215765123.
  7. Masukkan nominal top-up. Minimal top up saldo OVO melalui mobile banking BCA (m-BCA) adalah Rp 20.000. 
  8. Ikuti instruksi untuk menyelesaikan transaksi.

Biaya admin untuk top up saldo OVO melalui mobile banking BCA (m-BCA) adalah Rp 1.000 dipotong dari nominal top up OVO Cash.

Cara Top Up Saldo OVO Melalui Internet Banking BCA (Klik BCA)


Selain menggunakan m-BCA untuk isi saldo OVO dari rumah, kawan-kawan nasabah Bank BCA juga dapat melakukan isi saldo OVO dari rumah dengan menggunakan klik BCA.

KlikBCA adalah layanan internet banking Bank BCA yang dapat diakses oleh Nasabah melalui browser di komputer, laptop ataupun smartphone yang terdapat koneksi internet.

Berikut adalah cara top up OVO menggunakan klik BCA:

  1. Buka internet banking Bank BCA / klik BCA di browser.
  2. Login ke akun Klik BCA dengan mengisi user ID dan PIN internet banking Bank BCA.
  3. Pilih menu Transfer Dana.
  4. Pilih Transfer ke BCA Virtual Account.
  5. Masukkan virtual Account Bank BCA untuk top up OVO yaitu: 39358 + nomor ponsel yang terdaftar di aplikasi OVO. Contohnya: 39358081215765123.
  6. Masukkan nominal top-up. Minimal top up saldo OVO melalui internet banking BCA (Klik BCA) adalah Rp 20.000.
  7. Ikuti instruksi untuk menyelesaikan transaksi

Biaya admin untuk top up saldo OVO melalui internet banking BCA (Klik BCA) adalah Rp 1.000 dipotong dari nominal top up OVO Cash.

Itulah tadi cara top up atau isi saldo OVO untuk kawan-kawan pemilik rekening Bank BCA, baik melalui ATM BCA terdekat, menggunakan m-BCA ataupun melalui klik BCA.
Next Post Previous Post
No Comment
Add Comment
comment url