Cara Tarik Tunai Line Bank di ATM Hana Bank Tanpa Kartu Debit
Salah satu transaksi yang dapat dilakukan melalui aplikasi LINE Bank adalah tarik tunai tanpa kartu debit melalui ATM KEB Hana Bank. Kabar baiknya transaksi tarik tunai tanpa kartu debit LINE Bank ini adalah tanpa biaya transaksi alias gratis.
Tentunya ini sangat memudahkan bagi nasabah LINE Bank dalam melakukan transaksi tarik tunai. Karena selain dapat melakukan tarik tunai dengan kartu debit, kawan-kawan juga dapat melakukan tarik tunai tanpa kartu debit.
Cara Tarik Tunai LINE Bank Tanpa Menggunakan Kartu Debit
Untuk dapat melakukan tarik tunai tanpa kartu debit LINE Bank ini, tentunya Kawan-kawan harus sudah terdaftar dan mempunyai rekening di LINE Bank. Selain itu pastikan bahwa saldo di rekening LINE Bank mencukupi untuk tarik tunai sesuai nominal yang diinginkan.
Limit dana yang dapat diambil untuk transaksi tarik tunai tanpa kartu debit LINE Bank adalah mengikuti ketentuan pengambilan dana dengan menggunakan Kartu Debit di mesin ATM Hana Bank.
Penarikan Tunai Tanpa Kartu di ATM Hana Bank, minimum transaksi adalah Rp50.000. Sementara untuk maksimum per transaksi adalah Rp3.000.000. Untuk maksimum limit per hari adalah Rp10.000.000. Limit transaksi tersebut dapat berubah sewaktu-waktu sesuai kebijakan dari LINE Bank.
Berikut adalah cara tarik tunai tanpa kartu debit LINE Bank di ATM KEB Hana Bank:
- Buka aplikasi LINE bank.
- Pilih menu 'Lainnya'.
- Pilih 'Penarikan Tanpa Kartu'.
- Pilih 'Temukan ATM' untuk mengetahui lokasi ATM Hana Bank terdekat.
- Akan muncul beberapa pilihan lokasi ATM Hana Bank di sekitar lokasi kawan-kawan, silahkan pilih ATM Hana Bank terdekat.
- Datangi ATM Hana Bank terdekat.
- Pilih dan tekan tombol 'cardless withdrawal' pada mesin ATM Hana Bank.
- Setelah itu pada layar mesin ATM akan muncul QR code.
- Pilih menu 'Pindai Kode QR' dari aplikasi LINE Bank dan arahkan smartphone ke QR code yang ada di layar mesin ATM.
- Masukkan jumlah uang yang ingin diambil.
- Masukkan PIN transaksi LINE Bank.
- Tunggu sebentar sampai uang keluar dari mesin ATM.
- Transaksi selesai.
Itulah tadi cara tarik tunai LINE Bank di ATM Hana Bank tanpa kartu debit dengan gratis biaya transaksi.
Terima kasih tutorialnya, akhirnya bisa juga
Terimakasih, semoga bermanfaat