Cara Cepat dan Praktis Bayar Pendaftaran UTBK SBMPTN 2022 Melalui Bank BNI

Kemarin, 23 Maret 2022 pendaftaran UTBK SBMPTN 2022 resmi dibuka. Proses pendaftaran ini akan ditutup pada 15 April 2022. Setelah melakukan pendaftaran di LTMPT, selanjutnya harus segera melakukan pembayaran pendaftaran UTBK SBMPTN 2022 salah satunya melalui Bank BNI.

Pendaftaran ujian masuk perguruan tinggi ini hanya dapat dilakukan melalui website LTMPT. Jadi pastikan kawan-kawan sebelumnya telah terdaftar mempunyai akun di portal LTMPT.

Pembagian Kelompok Ujian UTBK Dan Biaya Pendaftarannya


Berdasarkan rilis di website LTMPT, disebutkan bahwa kelompok ujian UTBK SBMPTN 2022 dibagi menjadi 3 (tiga) kelompok ujian yaitu sebagai berikut:

  1. Kelompok Ujian Sains dan Teknologi (Saintek),  dengan materi ujian TPS, Bahasa Inggris, dan TKA Saintek (Matematika, Fisika, Kimia, dan Biologi). Alokasi waktu ujian adalah 195 menit.
  2. Kelompok Ujian Sosial dan Humaniora (Soshum) dengan materi ujian TPS, Bahasa Inggris, dan TKA Soshum (Geografi, Sejarah, Sosiologi, dan Ekonomi). Alokasi waktu ujian adalah 195 menit.
  3. Kelompok Ujian Campuran (Saintek dan Soshum) dengan materi ujian TPS, Bahasa Inggris, TKA Saintek, dan TKA Soshum. Alokasi waktu ujian adalah 285 menit.

Biaya untuk mengikuti UTBK 2022 ini adalah Rp200.000 untuk kelompok ujian Saintek atau Soshum. Sementara untuk kelompok ujian campuran adalah Rp300.000. Biaya yang sudah dibayarkan tidak dapat ditarik kembali dengan alasan apa pun.

Cara Bayar Pendaftaran UTBK SBMPTN 2022 Melalui Bank BNI


Untuk pembayaran pendaftaran UTBK SBMPTN 2022 ini pihak LTMPT menggandeng 4 Bank anggota Himbara, yaitu BRI, BNI, BTN dan Bank Mandiri. Untuk pembayaran melalui Bank BNI tersedia di berbagai channel Bank BNI, yaitu:
  • BNI Mobile Banking
  • BNI Internet Banking
  • BNI SMS Banking
  • ATM BNI, dan
  • Agen46.

Sebelum melakukan pembayaran, pastikan bahwa kawan-kawan telah menerima slip pembayaran UTBK SBMPTN 2022 dari portal LTMPT, yang berisi kode bayar, NISN dan juga nama peserta.

a. Cara Bayar Pendaftaran UTBK SBMPTN 2022 Menggunakan BNI Mobile Banking


Cara pertama untuk bayar UTBK SBMPTN 2022 melalui Bank BNI adalah menggunakan BNI mobile banking. Dengan cara ini, selain harus punya rekening di bank BNI juga harus sudah install dan terdaftar di aplikasi BNI Mobile.

Berikut adalah cara bayar UTBK SBMPTN 2022 melalui BNI Mobile Banking:

  1. Buka dan login ke BNI Mobile Banking.
  2. Pada halaman awal pilih menu 'Pembayaran'. 
  3. Pada halaman Pembayaran pilih menu 'Biaya Pendidikan'.
  4. Pada halaman Biaya Pendidikan, isi data-data berikut;
    • Pilih rekening pendebetan
    • Untuk jenis layanan, pilih 'Pendaftaran'.
    • Untuk institusi pilih 'UTBK LTMPT'.
    • Masukkan Nomor Kode Bayar yang didapat dari portal LTMPT.
    • Input NISN.
    • Pilih 'Lanjut'.
  5. Pada halaman Validasi, cek data yang ditampilkan, jika sudah sesuai masukkan password transaksi, kemudian pilih 'Lanjut'. 
  6. Tunggu sebentar sampai muncul keterangan bahwa transaksi berhasil dan muncul bukti transaksi.
  7. Simpan bukti transaksi pembayaran UTBK SBMPTN 2022 melalui BNI Mobile.

b. Cara Bayar Pendaftaran UTBK SBMPTN 2022 Menggunakan BNI Internet Banking


Cara yang ke-2 untuk bayar UTBK SBMPTN 2022 melalui Bank BNI adalah menggunakan BNI Internet banking. Dengan cara ini, selain harus punya rekening di bank BNI juga harus sudah terdaftar di BNI Internet Banking. 

Dengan menggunakan internet banking, kawan-kawan tidak perlu install aplikasi di smartphone, tetapi cukup buka BNI Internet Banking dari browser baik menggunakan HP, PC ataupun Laptop yang terhubung dengan internet.

Berikut adalah cara bayar biaya UTBK SBMPTN 2022 menggunakan BNI Internet banking:

  1. Buka BNI Internet Banking.
  2. Login pada Internet Banking dengan memasukkan User ID dan password.
  3. Pilih menu 'Pembelian/Pembayaran'. 
  4. Pilih 'Biaya Pendidikan' dan klik 'OK'.
  5. Pada Tipe Layanan pilih 'Pendaftaran'.
  6. Pada Nama Institusi pilih 'UTBK LTMPT'
  7. Masukkan Kode Bayar dan NISN.
  8. Pilih 'Lanjutkan'.
  9. Pada halaman konfirmasi cek data yang ditampilkan, jika sudah sesuai masukkan BNI m-Secure kode, lalu klik 'Pay'. 
  10. Tunggu sebentar sampai muncul keterangan bahwa transaksi berhasil dan muncul bukti transaksi. Bukti transaksi tersebut dapat di-save atau cetak sebagai bukti bayar.

c. Cara Bayar Pendaftaran UTBK SBMPTN 2022 Menggunakan BNI SMS Banking


Untuk BNI SMS Banking sudah ada aplikasinya yang dapat didownload di Play Store. Selain itu kawan-kawan juga harus sudah terdaftar di aplikasi SMS Banking BNI. Berikut adalah cara bayar biaya UTBK SBMPTN 2022 menggunakan BNI SMS Banking:

  1. Buka aplikasi BNI SMS Banking.
  2. Masuk ke Menu 'Pembayaran'. 
  3. Pilih 'UTBK LTMPT'.
  4. Masukkan Kode Bayar dan NISN, kemudian pilih 'Proses'.
  5. Lalu Calon Peserta UTBK-SBMPTN LTMPT akan mendapatkan SMS Response Inquiry dengan pesan sebagai berikut: Kode bayar, NISN, Nama, Tanggal Lahir, Nominal. Contoh: DD/MM/YYYY Pembayaran UTBK KodeBayar: 12345678 NISN: 1234567890 NAMA: BAYU KUSUMO Tanggal Lahir 21031994 Rp300.000.
  6. Ketika muncul respon SMS di atas, maka reply (balas pesan) dengan PIN ke 1 & 2.
  7. Setelah Anda membalas pesan dengan PIN yang sesuai, maka akan mendapat balasan sebagai berikut: Kode bayar, NISN, Nama, Tanggal Lahir, Nominal. Contoh: BNI SMS BANKING: DD/MM/YYYY Pembayaran UTBK KodeBayar: 12345678 NISN: 1234567890 NAMA: BAYU KUSUMO Tanggal Lahir 21031994 RP 300.000 berhasil. NoReff: 123456
  8. Simpan SMS tersebut sebagai bukti bayar.

d. Cara Bayar Pendaftaran UTBK SBMPTN 2022 Melalui ATM Bank BNI


Jika Kawan-kawan belum terdaftar baik di Mobile Banking, Internet Banking maupun SMS Banking Bank BNI, kawan-kawan dapat melakukan pembayaran UTBK SBMPTN 2022 melalui ATM Bank BNI dengan cara sebagai berikut:

  1. Datangi ATM BNI terdekat.
  2. Masukkan kartu ATM BNI ke mesin ATM BNI, dan kemudian masukkan PIN ATM BNI.
  3. Tekan tombol 'Pembayaran'. 
  4. Tekan tombol 'Menu Berikutnya'.
  5. Tekan tombol 'Universitas'. 
  6. Tekan tombol 'UTBK LTMPT'.
  7. Masukkan Kode Bayar. Pilih 'Tekan Jika Benar'. 
  8. Masukkan NISN. Pilih 'Tekan Jika Benar'.
  9. Lalu ditampilkan informasi terkait pembayaran dan nominal bayar pada layar. Pilih 'Tekan Jika Ya'. 
  10. Pilih jenis rekening yang akan digunakan untuk pembayaran: Giro, Tabungan atau Kartu Kredit.
  11. Tunggu sebentar sampai keluar struk bukti pembayaran UTBK SBMPTN 2022.
  12. Simpan struk bukti pembayaran.

e. Cara Bayar Pendaftaran UTBK SBMPTN 2022 Melalui Agen46


Jika kawan-kawan jauh dari ATM BNI ataupun tidak punya rekening BNI, kawan-kawan dapat melakukan pembayaran tunai UTBK SBMPTN 2022 melalui Agen46 terdekat dari lokasi kawan-kawan dengan cara sebagai berikut:

  1. Calon Peserta UTBK-SBMPTN LTMPT mendatangi Agen46 terdekat.
  2. Calon Peserta UTBK-SBMPTN LTMPT memberikan Slip Pembayaran dari portal LTMPT yang berisi Kode Bayar dan NISN kepada Agen46.
  3. Agen melakukan input kode bayar, NISN dan data lainnya pada Aplikasi Agen46.
  4. Calon peserta melakukan pembayaran tunai sesuai yang disampaikan oleh Agen46.
  5. Agen melanjutkan proses transaksi samapi selesai dan kemudian memberikan bukti pembayaran kepada Calon Peserta UTBK-SBMPTN LTMPT.
  6. Simpan bukti pembayaran dari Agen46.

Sebagai informasi kode pembayaran yang didapat dari portal LTMPT ini akan kadaluarsa setelah 2x24 jam. Harap segera lakukan pembayaran di salah satu bank yang kerjasama dengan LTMPT, yaitu BRI, BNI, BTN dan Bank Mandiri.

Itulah tadi cara bayar dalam proses pendaftaran UTBK SBMPTN 2022 melalui BNI Mobile Banking, BNI Internet Banking, BNI SMS Banking, ATM BNI dan juga Agen46 terdekat. Setelah selesai melakukan pembayaran kemudian kawan-kawan melakukan proses selanjutnya di portal LTMPT untuk mencetak kartu peserta UTBK SBMPTN 2022.
Next Post Previous Post
No Comment
Add Comment
comment url