Cara Bayar di Tokopedia Menggunakan Mandiri Virtual Account

Bagi nasabah Bank Mandiri, tentu banyak yang mencari cara beli dan bayar menggunakan Mandiri Virtual Account di Tokopedia. Sampai saat ini ketika kawan-kawan transaksi menggunakan Mandiri Virtual Account di Tokopedia, kawan-kawan tidak dikenakan biaya administrasi alias gratis.

Untuk cara belanja di Tokopedia menggunakan Mandiri Virtual Account caranya hampir sama dengan cara beli di Tokopedia dengan metode pembayaran menggunakan BRIVA atau BRI Virtual Account. Bedanya ketika akan checkout dan disuruh memilih metode pembayaran, maka Kawan-kawan harus memilih Mandiri Virtual Account sebagai metode pembayaran yang digunakan.

Setelah transaksi di Tokopedia dibuat dan muncul nomor Virtual Account Bank Mandiri sebagai kode pembayaran, kawan-kawan punya waktu selama 24 Jam untuk melakukan pembayaran. Jika lebih dari 24 Jam tidak dilakukan pembayaran, maka otomatis transaksi tersebut akan dibatalkan oleh sistem.

Cara Bayar Menggunakan Mandiri Virtual Account Untuk Transaksi di Tokopedia


Setelah mendapatkan kode pembayaran Mandiri virtual account atau VA di Tokopedia yang dimulai dengan 88708xxxxxxxxxxx, selanjutnya kawan-kawan bisa melakukan pembayaran baik melalui ATM Bank Mandiri, Mobile Banking atau Internet Banking Bank Mandiri. Contoh kode pembayaran Tokopedia menggunakan VA Bank Mandiri adalah 8870881231231123.

Jika nomor VA Bank Mandiri di Tokopedia lupa, maka Kawan-kawan dapat temukan atau lihat pada halaman Info Pembayaran di website/aplikasi mobile Tokopedia. Tidak disarankan bayar menggunakan bank selain Mandiri, agar transaksi dapat diproses tanpa kendala. 

Apabila kawan-kawan menggunakan metode pembayaran Mandiri Virtual Account maka pembayaran kawan-kawan akan terverifikasi 1x24 jam. Kawan-kawan jangan khawatir karena sebelum dana diteruskan ke Penjual atau transaksi belum berhasil, maka dana kawan-kawan akan tetap aman di Tokopedia.

1. Pembayaran Mandiri Virtual Account Tokopedia melalui ATM bank Mandiri


Cara pertama untuk bayar transaksi di Tokopedia menggunakan Mandiri Virtual Account adalah melalui ATM Mandiri. Cara ini terbilang cukup mudah, karena hampir semua nasabah Bank Mandiri pasti mempunyai kartu ATM Bank Mandiri.

Selain itu sekarang jumlah dan sebaran ATM Bank Mandiri juga sudah sangat bagus, sehingga akan mudah untuk mencari ATM Bank Mandiri terdekat. Berikut adalah cara melakukan pembayaran di Tokopedia menggunakan Mandiri Virtual Account melalui ATM Bank Mandiri:

  1. Cari ATM Bank Mandiri terdekat.
  2. Masukkan kartu ATM Mandiri.
  3. Input Pin ATM Mandiri.
  4. Pilih Menu 'Bayar/Beli'.
  5. Pilih menu 'Lainnya', sampai menemukan menu 'Multipayment'.
  6. Masukkan kode biller Tokopedia 88708, lalu pilih 'Benar'.
  7. Masukkan Nomor Virtual Account Tokopedia yang didapat pada waktu transaksi di Tokopedia, lalu pilih tombol 'Benar'.
  8. Masukkan Angka 1 untuk memilih tagihan, lalu pilih tombol 'Ya'.
  9. Akan muncul konfirmasi pembayaran, cek dan jika sudah sesuai pilih tombol 'Ya'.
  10. Simpan struk sebagai bukti pembayaran kawan-kawan.

2. Pembayaran Mandiri Virtual Account Tokopedia dengan Internet Banking Bank Mandiri


Cara berikutnya untuk pembayaran di Tokopedia menggunakan Mandiri Virtual Account adalah menggunakan internet banking Bank Mandiri. Dengan cara ini kawan-kawan tidak perlu keluar rumah untuk melakukan transfer ke nomor virtual account Bank Mandiri.

Kawan-kawan bisa melakukan pembayaran mandiri virtual account dari rumah ataupun kantor asal mempunyai komputer / laptop / smartphone yang terhubung dengan internet. Berikut adalah cara pembayaran transaksi di Tokopedia menggunakan Mandiri Virtual Account melalui internet banking Bank Mandiri:

  1. Buka internet banking Bank Mandiri melalui browser laptop / komputer / smartphone di ibank.bankmandiri.co.id.
  2. Login dengan memasukkan user ID dan password internet banking Bank Mandiri.
  3. Pilih menu 'Bayar'. 
  4. Pilih menu 'Multipayment'. 
  5. Pada bagian 'Dari Rekening' silahkan pilih sesuai  Rekening yang diinginkan.
  6. Pada bagian 'Penyedia Jasa' Pilih  'Tokopedia'. Lalu pilih 'Lanjutkan'. 
  7. Masukkan kode bayar Nomor Virtual Account Bank Mandiri di Tokopedia, dan pilih 'Lanjutkan'.
  8. Periksa informasi yang tertera di layar. Pastikan Penyedia Jasa adalah Tokopedia dan total tagihan sudah sesuai. Jika sudah benar, beri tanda centang pada tagihan dan klik 'Lanjutkan'.
  9. Masukkan PIN token internet banking Bank Mandiri, lalu klik 'Kirim'.
  10. Pembayaran tagihan menggunakan Virtual Account Bank Mandiri telah selesai.

Untuk pembayaran transaksi di Tokopedia menggunakan Mandiri Virtual Account melalui Internet Banking, dihimbau untuk tidak menggunakan Fitur Simpan Daftar Transfer. Hal ini perlu dilakukan karena jumlah pembayaran kawan-kawan sebelumnya akan ikut tersimpan dan dapat mengganggu proses pembayaran berikutnya.

Apabila sudah terlanjur menggunakan Fitur Simpan Daftar Transfer, maka kawan-kawan bisa menghapusnya pada menu Daftar Pembayaran dengan langkah-langkah sebagai berikut :

  1. Login internet banking Bank Mandiri dengan memasukan username dan password.
  2. Pilih ke menu 'Pembayaran'.
  3. Pilih menu 'Daftar Pembayaran'.
  4. Pilih pada pembayaran yang tersimpan, lalu pilih menu untuk 'Hapus'.

3. Pembayaran Mandiri Virtual Account Tokopedia dengan Livin' by Mandiri Logo Kuning


Cara ketiga untuk melakukan pembayaran transaksi di Tokopedia menggunakan Mandiri Virtual Account adalah melalui Livin' by Mandiri Logo Kuning. Livin' by Mandiri ini adalah aplikasi mobile banking dari Bank Mandiri.

Untuk melakukan pembayaran mandiri virtual account menggunakan Livin by Mandiri kawan-kawan haruslah sudah meng-install aplikasi Livin by Mandiri dan juga sudah terdaftar di mobile banking Bank Mandiri tersebut, sehingga dapat melakukan transaksi finansial. Berikut adalah cara pembayaran mandiri virtual account Tokopedia menggunakan Livin by Mandiri:

  1. Buka aplikasi Livin' by Mandiri logo kuning.
  2. Login ke aplikasi Livin'by Mandiri.
  3. Pilih menu 'Bayar'. 
  4. Pada laman Bayar, ketik 'Tokopedia' pada kolom 'Cari penyedia jasa'. Jika sudah ketemu pilih 'Tokopedia - 88708'. 
  5. Masukkan nomor Mandiri Virtual Account. Lalu klik 'Lanjutkan'. 
  6. Periksa informasi yang tertera di layar. Jika sudah benar  klik 'Lanjutkan'.
  7. Pada laman Konfirmasi, cek sekali lagi, jika sudah sesuai maka pilih 'Lanjut Bayar'.
  8. Masukkan PIN Livin' by Mandiri.
  9. Tunggu sebentar, sampai muncul notifikasi bahwa pembayaran berhasil.
  10. Pembayaran tagihan Tokopedia menggunakan Virtual Account Bank Mandiri telah selesai.

Itulah tadi cara beli di Tokopedia dengan menggunakan Mandiri Virtual Account. Selain itu juga cara pembayaran mandiri virtual account untuk pembelian di Tokopedia baik menggunakan ATM, Internet Banking dan juga Mobile Banking Bank Mandiri.
Next Post Previous Post
No Comment
Add Comment
comment url