Cara Top Up Saldo K-Vision di Shopee Menggunakan ShopeePay
Ada banyak metode top up saldo K-Vision. Mulai dapat membeli saldo K-Vision di Indomaret, Alfamart, Kantor Pos. Top up saldo K-Vision melalui ATM. Bahkan kawan-kawan juga dapat beli voucher atau top up saldo K-Vision di Shopee.
Untuk pembelian voucher K-Vision atau top up saldo K-Vision di Shopee, kawan-kawan dapat menggunakan metode pembayaran ShopeePay.
Cara Top Up Saldo K-Vision di Shopee Menggunakan ShopeePay
Seperti kita ketahui bersama, untuk dapat membeli paket K-Vision diperlukan saldo K-Vision yang cukup untuk membeli paket yang diinginkan. Salah satu cara membeli saldo K-Vision, kawan-kawan dapat membeli Saldo K-Vision di Shopee.
Berikut adalah cara top up saldo K-Vision di Shopee menggunakan ShopeePay:
- Buka aplikasi Shopee.
- Pada menu utama pilih menu Pulsa, Tagihan & Hiburan.
- Pilih menu TV Kabel & Internet.
- Pilih Operator K-Vision.
- Input Nomor Pelanggan / Nomor ID K-Vision.
- Pilih Lihat Tagihan.
- Input Nominal top up saldo K-Vision yang diinginkan. Minimal top up saldo K-Vision di Shopee adalah Rp 50.000 dan maksimal adalah Rp 2.000.000.
- Pilih Lanjut.
- Pada metode pembayaran pilih metode pembayaran melalui ShopeePay.
- Pilih Bayar Sekarang.
- Masukkan PIN ShopeePay atau juga pakai sidik jari.
- Setelah pembayaran sukses kawan-kawan akan mendapatkan notifikasi dan saldo K-Vision akan bertambah otomatis.
Cara Beli Paket K-Vision melalui Telegram
Setelah melakukan top up saldo K-Vision melalui Shopee menggunakan ShopeePay kawan-kawan haruslah melakukan pembelian paket K-Vision sesuai yang diinginkan.
Kawan-kawan dapat membeli paket K-Vision yang diinginkan menggunakan Telegram. Berikut adalah caranya:
- Buka aplikasi telegram.
- Chat ke official account K-Vision di Telegram : @kvisionBOT
- Ketik dengan format PILIH(Spasi)No ID Pelanggan (Spasi)Kode Paket. Contohnya kita akan melakukan pembelian paket Anak K-Vision dengan harga Rp 39.000. Contoh: PILIH 311639157 ANAK.
- Tunggu sebentar, dan segera akan dapat balasan dari akun Telegram K-Vision bahwa pembelian paket anak berhasil.
Itulah tadi cara membeli / top up saldo K-Vision di Shopee menggunakan ShopeePay dan juga cara pembelian paket K-Vision menggunakan Telegram.